Home » , » Pablo Frances Akan Membela Persib Musim Ini

Pablo Frances Akan Membela Persib Musim Ini

Posted by Kabar Berita on Selasa, 10 Agustus 2010

 Pablo Frances
Rumor Euginio Klein didepak dari Persib Bandung, ternyata bukan cerita bohong. Klein yang awalnya diplot sebagai pengatur serangan Persib, dinilai tak bisa berkembang.
Persoalan mental ditengarai jadi sumbu meredupnya olahbola Klein. “Klein tidak bisa melebur dan beradaptasi dengan cepat di dalam denyut keseharian Persib. Selama latihan bersama, pikirannya selalu terbang ke keluarganya.
Karenanya, performa Klein tak juga menunjukan grafik meningkat,” ujar Daniel Darko Janackovic, sutradara anyar Pangeran Biru.
Konsekuensinya, masa depan Klein di kubu Persib semakin gelap. Daniel yang awalnya begitu optimis akan kehadirannya, berbalik jadi pesimis. Tapi, pelatih berpaspor Prancis dan Yugoslavia ini tidak ingin melihat ke belakang. Ia optimis bisa mendapatkan pemain pengganti yang sepadan.
“Saya akan mencari pemain baru, pengganti Klein. Itu pasti saya lakukan. Nama pemain penggantinya sudah saya kantongi. Dan, dia akan segera mendarat secepatnya dan melebur bersama pemain lain. Itu saja yang bisa saya katakan sementara ini,” jelas Daniel pada wartawan di Lapangan Brigif, Cimahi.
“Saya akan kembali menyodorkan pemain asing untuk melengkapi pemain Persib musim depan. Sebagai pengganti Klein, saya akan mengusulkan Pablo Frances (mantan penyerang Persijap Jepara). Nama terakhir bisa dipertimbangkan, jika memang dia ternyata lebih bagus dari pemain asing yang sudah mengikuti latihan bersama,” jelas Umuh.
Untuk dua pemain asing Asia, Umuh juga sudah mempunyai calon. Mereka adalah duo Thailand, Sinthawechai ‘Kosin’ Hathairattanakool dan Suchao Nutnum yang musim lalu sempat membesarkan prestasi jawara Bandung setengah musim kompetisi. Keduanya dikabarkan siap dikontrak secara permanen. Tidak berstatus pinjaman lagi.
“Duo Thailand itu pemain yang bagus. Semua orang tahu kualitas olahbolanya dan sumbangsihnya buat prestasi Maung Bandung. Makanya, saya ajukan dan sodorkan kembali pada Daniel,” beber Umuh.
Niat Umuh menyodorkan pemain anyar, bukan karena ingin mengintervensi kewenangan Daniel dalam menghela Pangeran Biru. Tapi, agar Persib tak kalah bersaing.
“Masa persiapan sudah semakin mepet. Kompetisi sudah di depan mata. Jika kita tidak secepatnya menentukan sikap, pemain-pemain yang masih bebas dan belum terikat klub lain, bakal berlarian ke klub lain, karena butuh kepastian. Kita bisa-bisa dapat pemain sisa, kalau tidak secepatnya menentukan sikap dalam berburu pemain,” jelas Umuh.


0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Recent